Senin, 13 April 2015

Keunikan Rumah Panggung Di Lintang Empat Lawang

Rumah panggung dan rumah Limas adalah ciri khas rumah rumah yang ada di Propinsi Sumatera Selatan, unik dan sangat menarik.

Begitu juga Rumah–rumah yang ada di Lintang Empat Lawang yang umumnya adalah rumah panggung, yaitu rumah yang terbuat dari kayu dengan tiang Penyangga dengan luas mencapai 400 sampai 1000 meter,  dan di kerjakan oleh tukang khusus.

Konsep rumah panggung sebenarnya memiliki skenario antisipasi dan pencegahan. Secara sederhana dapat di jelaskan bahwa konsep rumah panggung adalah bangunan berkaki dimana dasar bangungan diangkat ke atas sehingga tidak menyentuh tanah. Jarak lantai bangunan dari tanah sekitar 3 meter.

Dahulu kala rumah panggung di konsep oleh generasi kakek nenek kita agar hunian mereka terhindar dari bintang liar, banjir dan gempa.
Kebanyakan rumah–rumah panggung ini telah berumur puluhan tahun bahkan ratusan tahun. Bentuk rumah tersebut dapat kita lihat di setiap pelosok kabupaten Empat Lawang.
Sebagaimana di daerah lain di Sumatera Selatan rumah–rumah panggung ini mempunyai beberapa bentuk dan disesuaikan dengan kedudukan dan status ekonomi si pemilik rumah.

Rumah panggung merupakan suatu simbol untuk suatu budaya Lintang Empat lawang yang terdahulu secara turun temurun diwariskan oleh nenenk moyang, dengan desain dan disesuaikan dengan kondisi alam pada masanya dibangun dengan sedemikian rupa untuk di gunakan dan dimanfaatkan sesaui kebutuhan saat itu.
Tentunya Rumah panggung memiliki sejarah tersendiri, dan memiliki arti dalam setiap simbol simbol yang dibangun, seperti halnya kita membangun sebuah rumah, pasti kita akan membuat rumah dengan memperhitungkan apa yang kita bangun, dari segi atap, pondasi hingga lantai.

Kemudian dalam hal bangunan yang dipakai untuk membangun rumah panggun ini, seperti dinding, lantai, serta pintunya menggunakan kayu meranti atau cempaka. Sementara untuk tiang rumah pada umumnya menggunakan kayu unglen yang tahan air.
























Pada umumnya Rumah Panggung Empat Lawang memiliki 4 ruang utama, yang terdiri :
1. Ruang depan, pada ruang ini terdapat satu kamar, biasanya kamar ini diperuntukan untuk anak bujang, juga terdapat ruang untuk berkumpul teman temannya.
2. Ruang tamu utama, ruangan ini cukup besar, ruangan ini dipergunakan untuk menerima tamu, dan juga dipergunakan untuk berkumpul keluarga.
3. Ruang tengah, pada ruang ini terdapat kamar tidur untuk anak gadis, serta kamar orang tua.
4. Ruang belakang, pada ruang ini terdapat, dapur, ruang makan, serta keperluan untuk mencuci keperluan untuk memasak yang disebut gaghang. Bahan baku gaghang biasanya terbuat dari Bambu, ini dimaksudkan karena bambu lebih tahan lama terkena air dari pada kayu.

Sedangkan untuk keperluan mencuci serta mandi, sebagian besar masyarakat Empat Lawang memanfaatkan sungai, sebagian masyarakat juga yang menyediakan tempat sendiri untuk MCK. Biasanya tempat MCK ini terpisah jauh dengan bangunan utama, pada tempat ini terdapat sumur, wc serta tempat untuk mandi dan mencuci. Pada ruangan bawah rumah, biasaya dimanfaatkan untuk gudang hasil panen kopi atau lada, kandang ternak seperti ayam, bebek dan itik, juga digunakan untuk menyimpan kayu bakar (Salangan Puntong).
Ciri khas lain yang biasanya ada di rumah panggung di Empat Lawang adalah Kolam/ Bak air yang dibangun di dekat tangga depan rumah, ini berfungsi sebagai penampung air tempat cuci kaki sebelum menaiki tangga.

Hal menarik dari rumah panggung ini konon menurut cerita dari nenek, rumah ini dapat di pindahkan/ geser tanpa membongkar rumah tersebut, dan dahulu ada sebagian atap rumahnya di buat dari potongan papan yang disusun sama halnya seperti pemasangan genteng, hebat bukan..

Rumah panggung memang unik. Namun, tetap saja model rumah seperti ini menghadapi tantangan. Sampai saat ini, persoalan bahan baku kayu menjadi masalah utama. pembabatan hutan yang tak terkendali dan kurangnya kesadaran generasi kita untuk mengganti hutang yang di tebang membuat keberadaan bahan baku rumah panggung juga menjadi ancaman.

1 komentar:

  1. salam hangat ;)
    klo bleh tahu kayuny itu pke jenis kayu apa ya gan n itu tahan gempa ya gan ??
    oiya gan btw agan ada info seputar jual rumah tegal yg berfasilitas AC serta ada tembok klilingny itu dmna ya ??
    dtunggu infonya ya gan mkasih
    salam sukses ;)

    BalasHapus